Tuesday 21 February 2017

Jonatan Christie soal Kendala dan Histerisnya Penonton Tiap Kali Dia Buka Baju


Surabaya - Jonatan Christie mengakui ada sejumlah hal yang cukup mengganggu penampilannya di Djarum Superliga Badminton 2017. Dia juga bicara soal histerisnya penonton.

Jonatan memastikan kemenangan Musica Champions atas Hitachi di DBL Arena, Senin (20/2/2017) malam WIB. Tampil di partai ketiga, dia menang atas Koji Naito 21-13 dan 21-14. Musica Champions sendiri pada akhirnya menang telak 5-0.

Meski menang relatif mudah, pemain 19 tahun itu mengaku ada tantangan seperti hembusan angin dan juga shuttle cock yang kurang stabil.

"Tadi ada kesulitan sedikit di angin, terus shuttle cock-nya. Shuttle cock ini kan gak biasa dipakai di GP atau superseries ya. Jadi agak cepat rusak, agak gampang mekar jadi tidak stabil bolanya," ujarnya kepada para wartawan usai pertandingan.

Jonatan juga bicara soal bagaimana penonton selalu histeris setiap kali dia berganti baju di lapangan. Karena selalu mendapatkan teriakan histeris dari penonton, dia mengaku sempat tak ingin melakukannya namun pada akhirnya tak punya pilihan.

"Bersyukur juga dengan dukungan fans. Pastinya senang. Gak tau kenapa setiap saya buka baju pada teriak. Saya sendiri juga bingung," ujarnya.

"Tadi jujur sebenarnya gak mau buka baju. Cuma bahan bajunya ini agak tidak meresap keringat. Jadi tadi lapangan jadi ikut licin. Akhirnya terpaksa buka baju," demikian Jonatan.


(raw/mfi)

Djarum Superliga Badminton 2017

Saturday 18 February 2017

Turin - Pelatih Juventus Massimiliano Allegri menepis anggapan tiga poin dari laga melawan Palermo cuma formalitas belaka. Menurutnya, tiga poin tersebut bisa jadi akan sangat berharga dalam perburuan gelar.

Juventus meraih poin penuh setelah mengalahkan Palermo 4-1 dalam lanjutan Serie A di Juventus Stadium, Sabtu (18/2/2017) dinihari WIB. Hasil ini memperpanjang rentetan kemenangan kandang Bianconeri di Serie A menjadi 29 kemenangan.

Paulo Dybala tampil gemilang dengan sumbangan dua gol dan satu assist. Dua gol Juve lainnya dicetak oleh Claudio Marchisio dan Gonzalo Higuain.

(Baca juga: Dybala Dua Gol, Juventus Gasak Palermo 4-1)

"Para pemain mengakhiri babak pertama dengan keunggulan 2-0 meski tak bermain bagus," ujar Allegri kepada Mediaset Premium.

Kemenangan ini memantapkan posisi Juve di puncak klasemen Serie A dengan 63 poin dari 25 laga. Juve unggul 10 poin atas AS Roma yang menjadi pesaing terdekat. 

"Ini adalah pertandingan liga dengan tiga poin yang sama berharganya dengan tiga poin saat melawan Inter," ucap Allegri.

"Satu laga berkurang untuk menuju scudetto dan saya memberi selamat kepada para pemain untuk cara mereka menghadapi laga ini," katanya.

Juventus selanjutnya akan menghadapi Porto di leg pertama babak 16 besar Liga Champions, tengah pekan depan.



(mfi/mfi)

Tiga Poin Berharga untuk Juventus





London - Antonio Conte yakin bisa mempertahankan Diego Costa di Chelsea. Akan tetapi, untuk urusan kontrak baru Costa, Conte akan memikirkannya setelah musim ini selesai.

Costa, yang sudah mencetak 15 gol untuk Chelsea pada musim ini, masih terikat kontrak hingga 2019 mendatang. Namun, Sky Sports melaporkan bahwa Costa dan Chelsea sedang melakukan negosiasi terkait perpanjangan kontrak.

Costa sempat disebut-sebut tergoda oleh tawaran dari klub China, Tianjin Quanjian, beberapa waktu lalu. Tianjin kabarnya bersedia membayar penyerang internasional Spanyol itu 30 juta poundsterling per tahun.

Meski tawaran fantastis semacam itu mungkin saja kembali mengganggu Costa di masa mendatang, Conte tak buru-buru untuk memagari si pemain dengan kontrak baru. Baginya, yang terpenting saat ini adalah upaya Chelsea untuk mengakhiri musim dengan trofi di tangan.

"Saya tak tahu tentang situasi ini karena saya pikir sekarang sangat penting untuk fokus ke masa kini dan tak terlalu jauh melihat ke depan," ujar Conte di Sky Sports.

"Saya pikir sekarang untuk para pemain, untuk orang-orang yang bekerja untuk Chelsea, dan untuk saya, penting untuk fokus ke masa sekarang. Pada akhir musim kita lihat saja situasinya," lanjut manajer asal Italia itu.

Ditanya apakah dirinya yakin bisa mempertahankan Costa, Conte menjawab: "Ya, saya yakin. Tapi, saya ulangi lagi bahwa sekarang penting untuk fokus ke masa kini," katanya.

"Pertandingan besok melawan Wolverhampton (di babak kelima Piala FA) adalah masa kini. Kami harus lolos ke babak berikutnya dan akan lebih baik untuk menghadapi situasi itu pada akhir musim," ujar Conte.

Kontrak Baru Diego Costa Bukan Prioritas Conte










Madrid - Barcelona secara mengejutkan menelan kekalahan telak dari Paris Saint-Germain di babak 16 besar Liga Champions. Apa kata pelatih Real Madrid Zinedine Zidane terkait kekalahan Barca?

Barca babak belur saat mendatangi Parc des Princes pada Selasa (14/2/2017) lalu. Blaugrana dipermak PSG dengan skor mencolok 0-4.

Kekalahan telak tersebut menipiskan peluang Barca untuk terus melaju di Liga Champions. Pasalnya, mereka harus gantian mengalahkan PSG dengan selisih minimal lima gol di Camp Nou untuk membalikkan keadaan.

Kalau pun pada akhirnya Barca tersisih dari Liga Champions, Zidane yakin hal itu tak akan berpengaruh terhadap perebutan gelar juara La Liga.

"Jika Barcelona tersingkir, itu tak akan mengubah La Liga. Kami cuma memikirkan apa yang kami lakukan," ujar Zidane seperti dikutip Soccerway.

"Dalam kekalahan itu, kita melihat PSG yang sangat kuat dan Barcelona yang bermain tak terlalu baik. Tapi, selalu ada leg kedua dan Anda harus bermain. Kami tahu Barca adalah tim yang sangat bagus dan mereka masih bisa melakukan berbagai hal di dalam kompetisi ini," imbuhnya.

Zidane mengaku terkesan dengan apa yang telah diperlihatkan oleh PSG. Tapi, dia memperingatkan bahwa jalan untuk menjadi juara Liga Champions tak akan mudah.

"Mereka punya potensi besar dan termasuk favorit. Tapi, jalannya akan panjang dan berat dan akan seperti itu sampai akhir," ujar Zidane.

"Satu hasil tidak menjadikan Anda pemenang Liga Champions," katanya.

Madrid sendiri melalui leg pertama babak 16 besar Liga Champions dengan mengalahkan wakil Italia, Napoli, dengan skor 3-1.

Liga Champions: Zidane Komentari Kekalahan Telak Barca dari PSG

 
LIFESTYLE AND SOCIAL © 2015 - Blogger Templates Designed by Templateism.com